Milad ke-1 ITSBM Selayar, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda, Yunan : Satukan Hati Bersama Kita Bangun Daerah

bukaberita.id, KEPULAUAN SELAYAR – Bupati Kepulauan Selayar diwakili Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda, Yunan Krg Tompobulu menghadiri kegiatan Milad Pertama Institut Teknologi, Sains dan Bisnis Muhammadiyah (ITSBM), Selayar, Selasa (21/02/2023).

Pada sambutannya Krg Tompobulu menyampaikan Selamat Milad Institut Teknologi Sains Dan Bisnis Muhammadiyah (ITSBM) Selayar yang ke-1, Satukan hati bersama kita bangun daerah.

“Kita berdoa semoga perguruan ini tetap Istiqamah menjaga khittahnya, khususnya dalam pengembangan sektor pendidikan tinggi di Kepulauan Selayar” ucapnya membacakan sambutan tertulis Bupati Basli Ali

Dan seluruh Keluarga Besar Civitas Akademika ITSBM Selayar, menjaga marwah dakwah amar ma’ruf nahi mungkar demi terwujudnya Selayar yang Berkemajuan, Selayar yang Mapan Mandiri, Sambungnya

Ia menyebutkan secara faktual ITSBM Selayar merupakan satu-satunya perguruan tinggi yang dikelola secara mandiri yang berada di Kabupaten Kepulauan Selayar.

Keberadaan Perguruan Tinggi ini tentu mampu berkontribusi positif terhadap peningkatan Indeks Pembangunan Manusia  Kabupaten Kepulauan Selayar.

Tak hanya ucapan selamat milad, Asisten Pemerintahan menyatakan pula bahwa Pemda mendukungan penuh pengembangan Kampus ITSBM yang berlokasi di Topale Desa Kalepadang Kecamatan Bontoharu.

“Mudah-mudahan pengembangan kampus baru di lokasi tersebut dapat membantu pengembangan Kawasan, juga putaran ekonomi masyarakat sekitar kampus” harapnya

Rektor ITSBM Prof Akbar Silo pada kesempatannya mengulas tahun pertama yang telah dilalui sebelumnya, hingga perguruan tinggi ini berdiri.

“Setahun telah kita lalui dengan nafas dan semangat islah kumuhammadiyahan, Hari ini dan kedepan selaku insan akademis dan seluruh pemangku kepentingan serta pemerhati ITSBM adalah karya membahagiakan” ucapnya

Dilanjutkan, ITSBM merupakan persembahan muhammadiyah kepada pemerintah terkhusus masyarakat kepulauan selayar sebagai salah satu atmosfer baru pengembangan dunia pendidikan didaerah ini.

Rektor ITSBM ini berharap Keberadaan perguruan tinggi pertama di Selayar ini tetap eksis dan berkemampuan sebagai perguruan tinggi muhammadiyah di tanah air dalam rangka mencetak kader-kader ummat yang akan mengisi pembangunan bangsa, negara dan agama dimasa depan.

Selain menghadiri acara milad, Krg Tompobulu selaku pihak yang mewakili Pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar, juga melakukan penandatangan kesepakatan bersama dengan pihak ITSBM tentang kerjasama kemitraan dalam bidang pendidikan dan peningkatan sumber daya manusia. (Humas)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *