Berita  

Rayakan Kemerdekaan dengan Aman, PLN Ingatkan Bahaya Atribut Dekat Jaringan Listrik

bukaberita.id – Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Republik Indonesia, berbagai atribut dekorasi merah putih seperti umbul-umbul, bendera, hingga lampu hias telah mulai menghiasi berbagai sudut permukiman.

PT PLN (Persero) turut menyambut antusiasme tersebut dengan penuh dukungan. Namun, PLN juga mengingatkan pentingnya menjaga keselamatan, khususnya dalam pemasangan atribut di sekitar jaringan listrik agar tidak menimbulkan bahaya.

Beberapa Imbauan Keselamatan dari PLN guna menjaga kenyamanan perayaan Kemerdekaan RI:

  1. Jaga Jarak Aman
    Pastikan semua atribut dekoratif seperti umbul-umbul, baliho, dan bendera memiliki jarak aman dari kabel atau jaringan listrik.
  2. Hindari Tiang Listrik
    Jangan memasang dekorasi apapun di tiang listrik, termasuk dengan memaku atau mengikat, karena dapat merusak instalasi dan membahayakan warga.
  3. Segera Laporkan Potensi Bahaya
    Jika ada dekorasi yang terlalu dekat dengan jaringan listrik, warga diminta segera melapor melalui aplikasi PLN Mobile agar petugas bisa cepat menangani.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *