bukaberita.id, KEPULAUAN SELAYAR – DPRD Kepulauan Selayar mengelar rapat paripurna terbuka dengan agenda pengumuman penetapan Bupati dan Wakil Bupati terpilih H. Muh. Natsir Ali – Drs. H. Muhtar, M.M periode 2025-2030 serta pengumuman usul pemberhentian Bupati dan Wakil Bupati, bertempat di Ruang Rapat Paripurna Benteng. Senin (10/02/25) malam
Rapat paripurna dipimpin langsung Ketua DPRD Mappatunru, S.Pd, dihadiri oleh Bupati yang diwakili Sekda Drs. Mesdiyono, M. Ec. Dev, Wakil Bupati Terpilih Drs. H. Muhtar, para Forkopimda, para Kepala OPD, unsur penyelenggara Pilkada KPU dan Bawaslu, dan undangan lainnya
Pengumuman penetapan tersebut tindak lanjut penetapan resmi oleh KPU pada 08 Februari lalu. Diawali dengan pembacaan Surat masuk dari KPU Kepulauan Selayar yang dibacakan oleh Sekretaris DPRD Ahmad Yani, dilanjutkan dengan pembacaan berita acara dan Surat Keputusan KPU Kepulauan Selayar tentang Penetapan Pasangan Bupati dan Wakil Bupati terpilih yang dibacakan langsung oleh Ketua KPU Andi Dewantara.
Rangkaian kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan Surat Keputusan KPU ke Ketua DPRD Mappatunru.
Pada kesempatan ini, Sekda yang mewakili Bupati menyampaikan ucapan selamat kepada Bupati dan Wakil Bupati terpilih.
“Saya atas nama pemerintah daerah mengucapkan selamat kepada Bupati dan Wakil Bupati terpilih saudara Muhammad Natsir Ali dan saudara Muhtar semoga senantiasa amanah dalam mengembang amanah masyarakat” ucap Mesdiyono
Dirinya juga mengapresiasi kepada seluruh elemen yang telah mendukung pelaksanaan Pilkada serentak 2024.(M)